Komisi IV DPRD Samarinda Apresiasi Langkah Pemkot Tekan Penyebaran Covid-19

Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Deni

PORTALBORNE.OR.ID, SAMARINDA – Upaya penanggulangan Covid-19 oleh Pemkot Samarinda mendapat apresiasi anggota DPRD.

Pasalnya, jumlah pasien terpapar virus corona di Samarinda perlahan melandai.

Hal itu dikatakan Anggota Komisi IV DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar terkait kinerja semua pihak yang terlibat aktif khususnya melalui kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda.

“Semua (grafik Covid-19) sudah melandai, semua sudah warna kuning, bahkan ada yang hijau, kita harapkan tidak bertambah lagi,” ucap pria yang akrab disapa Deni itu saat dikonfirmasi, Selasa (5/10/2021).

Politisi menambahkan, dari data yang dihimpun Komisi IV, jumlah pasien rawat inap di semua rumah sakit, baik rumah sakit pemerintah ataupun rumah sakit swasta sudah menunjukkan penurunan angka yang signifikan.

“Okupasi rawat inap di rumah sakit sudah jauh sekali turun, di bawah 20 persen bahkan menuju 10 persen,” terangnya.

Meski demikian, Komisi IV DPRD Kota Samarinda masih memiliki beberapa catatan terkait penggunaan anggaran penanggulangan Covid-19 yang dialokasikan sebesar Rp 350 miliar dari APBD murni 2021.

“Kemarin (APBD murni 2021) kita sudah siapkan Rp 350 miliar ternyata terpakai hanya Rp 100 miliar, kurang lebih,” ungkapnya.

Berdasarkan rilis data resmi yang dikeluarkan Dinas Kesehatan Kota Samarinda per 4 Oktober 2021, angka konfirmasi positif hanya bertambah 3 orang. Angka tersebut selisih jauh dengan angka perawatan yang menurun sebanyak 11 orang, angka kesembuhan bertambah 10 dan angka kematian 1 orang. (NFL/MA) ADV

Bagikan :

Email
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
[printfriendly]

terkait