Masuk Era Digital, Perpustakaan Tetap Jadi Jendela Ilmu

Foto: Anggota DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar. (Ist)

Foto: Anggota DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar. (Ist)

Portalborneo.or.id, Samarinda – Perpustakaan tetap menjadi fasilitas penting dalam mendukung pendidikan. Bagi para pelajar, kehadiran perpustakaan adalah jendela informasi ilmu yang tak tergantikan, terutama di era pembelajaran digital saat ini.

Menurut Anggota DPRD Samarinda, Deni Hakim Anwar, meskipun teknologi semakin maju, buku masih memegang peran sentral dalam pendidikan. Begitu pula dengan perpustakaan, wadah berbagai buku untuk meningkatakan literasi masyarakat.

“Keberadaan buku tetap relevan dalam pendidikan, meskipun kita hidup di zaman yang canggih. Perpustakaan seharusnya menjadi sarana literasi bagi generasi milenial di Kota Samarinda,” ujar Deni belum lama ini.

Selain perpustakaan, fasilitas lain seperti Usaha Kesehatan Sekolah (UKS) juga penting untuk menjaga kesejahteraan anak didik. Disdikbud Samarinda perlu memastikan bahwa lingkungan sekolah mendukung proses belajar.

“Jika anggaran daerah terbatas, Deni menyarankan mencari bantuan dari perusahaan melalui Corporate Social Responsibility (CSR). DPRD Samarinda memiliki data perusahaan yang dapat dimanfaatkan untuk memberikan dukungan kepada pendidikan,” tutupnya.

(Adv/DPRDSamarinda)

Bagikan :

Email
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
[printfriendly]

terkait