Capai Kemajuan Olahraga Masyarakat dengan Sport Development Index

Foto: Agus Hari Kesuma.

Foto: Agus Hari Kesuma.

Portalborneo.or.id, Samarinda – Ada banyak parameter yang bisa digunakan sebagai alat mengukur kemajuan olahraga di suatu daerah. Salah satunya adalah Sport Development Index (SDI), yang merupakan gabungan dari berbagai indikator sebagai tolok ukurnya.

Penjelasan ini disampaikan Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kaltim, Agus Hari Kesuma (AHK) dalam sebuah kesempatan. Ia berharap, dengan SDI bisa dilihat gambaran utuh dan informasi terkait kontribusi olahraga bagi pembangunan di Kaltim.

“Saya ingin SDI bisa bermanfaat bagi kemajuan keolahragaan di Kaltim,” tegas AHK.

Selain itu, SDI juga diharapkan menjadi pegangan dalam merancang sebuah program yang tepat, untuk memajukan olahraga di Benua Etam. Ditambahkan AHK, ada tiga pilar sebagai parameter mengukut keberhasilan pembangunan keolahragaan. Di antaranya, olahraga pendidikan, olahraga masyarakat dan olahraga prestasi.

Untuk diketahui, SDI terdiri dari sembilan elemen dasar. Seperti, SDM olahraga, ruang terbuka, literasi fisik, kebugaran, perkembangan personal, kesehatan, ekonomi, performa dan partisipasi.

“Semua itu dikumpulkan memjadi data nasional dan diupayakan mencerminkan penduduk Indonesia yang senantiasa mendapatkan layanan dari kebijakan keolahragaan nasional,” bebernya panjang lebar.

AHK juga menyatakan, olahraga menjadi salah satu instrumen penting dalam pembangunan, karena menyangkut pada kesehatan dan kebugaran penduduk sebagai pelaku dan objek pembangunan itu sendiri. Olahraga juga berperan penting dalam membangun katakter bangsa.

(dee/AdvDisporaKaltim)

Bagikan :

Email
Facebook
Twitter
Telegram
WhatsApp
[printfriendly]

terkait